BPSI Launching Sistem Informasi Akademik (SIAkad) dan Penjadwalan Ruang

Biro Pelayanan Sistem Informasi (BPSI) Universitas Veteran Bangun Nusantara (Univet Bantara) Sukoharjo me-launching Sistem Informasi Akademik (SIAkad) dan Sistem Informasi Penjadwalan Ruang yang dilaksanakan di Gedung H Lantai 3 pada hari Rabu (15/2/2023).

Lauching dilakukan langsung oleh Rektor Univet Bantara Prof. Dr. Farida Nugrahani, M.Hum dan dihadiri oleh berbagai unsur diantaranya Wakil Rektor 1,2 dan 3, Direktur Pascasarjana, Dekan Fakultas, Admin Fakultas dan Pengelola Prodi. Tujuan dari kegiatan ini adalah meluncurkan siakad baru (siakad.univetbantara.ac.id) untuk menggantikan sistem informasi akademik sebelumnya (simbok). Selain itu juga meluncurkan sistem informasi penjadwalan ruang (agenda.univetbantara.ac.id) yang berfungsi untuk menata jadwal kuliah, jadwal uas dan agenda universitas.

Setelah kegiatan launching oleh rektor, maka kegiatan dilanjutkan dengan kegiatan sosialisasi sistem tersebut kepada para peserta. Sosialisasi dilakukan dengan teknik pendampingan sehingga peserta dapat langsung praktek menggunakan sistem informasi.

1 thought on “BPSI Launching Sistem Informasi Akademik (SIAkad) dan Penjadwalan Ruang

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *